RSS

Tepung Ganyong Ciamis Goes to Singapura

18 Apr

Bandung – Siapa sangka kreativitas Siti Solihah alias Ely asal Cisitu Bandung, mampu menembus pasar Negeri Singa. Kreasi Bagelen yang dibuat dari tepung ganyong yang didapatnya dari Ciamis tak disangka mendapat banyak penggemar di Singapura.

“Kita jual seharga $7 Singapura per toplesnya,”ujar Ely bangga. “Pengirimannya memang tidak tentu, tapi dalam seminggu, kira-kira 100 toples bisa terkirim,” tambahnya.

Kelihaian Ely dalam memasarkan bagelen ganyongnya tak lepas dari rajinnya Ely mengikuti berbagai macam seminar dan Food Exhibition di beberapa kota. “Dari acara-acara seperti itu, saya mendapat banyak koneksi. Banyak yang meminta tester, dan kemudian jadi suka, jadinya malah pesen,” ujarnya.

Untuk pasar dalam negeri sendiri, Bagelen Ganyong Nanamie memang baru dipasarkan di Bandung dan Jakarta saja. Bagelen Nanamie cepat mendapat perhatian karena inovasi rasanya yang terbilang unik dan nyleneh. Selain itu, harganya yang terbilang murah, menjadi daya tariknya juga.

Di Bandung, tepatnya di Toko Kue Nanamie, Jl. Cisitu Lama no.23 Bandung, Bagelen Nanamie dijual seharga Rp.20.000/toplesnya. Namun jika sudah keluar dari Toko Kue Nanamie, alias dijual di tempat lain, harganya naik menjadi sekitar Rp 25.000 hingga Rp 30.000.

“Sudah disebar ke beberapa FO di bandung. Malah ada yang tertarik menjadi gerai resmi Nanamie. Kalau ada acara Car Free Day, kita juga ikut jualan di Dago,” celoteh Ely. “Lumayan, biar cepat terkenal,” cuap Ely dengan gaya khasnya.

Bagelen Nanamie juga sudah mendapat gerai di Jakarta. Tepatnya di sebuah Mal di bilangan Jakarta Barat. “Memang gerai-gerai tersebut bukan saya yang mengelola, kalau ada yang mau pesan, lalu dijual lagi, ya tidak apa-apa,” ujar Ely. “Tapi pengen juga punya gerai sendiri,” tambah Ely yang ketika dihubungi sedang berada di Bali. Tentu untuk urusan ekspansi gerai bagelennya.

Produksi per-hari yang hanya berkisar di angka 200 toples membuat Ely masih kewalahan. “Maklum, produksi rumahan, kita juga kan tidak buat bagelen aja. Namanya toko kue, kita juga bikin kue, roti, dan kue-kue kering lainnya,” tutupnya.

dari: http://urangciamis.blogspot.com/2011/04/tepung-ganyong-ciamis-goes-to-singapura.html

 
Tinggalkan komentar

Ditulis oleh pada April 18, 2011 inci KABAR CIAMIS

 

Tinggalkan komentar